Patroli Polsek Bumiayu Lakukan Pendisiplinan Protokol Kesehatan Kios Pedagang Jalan Diponegoro

Polresbrebesnews.com – Anggota Polsek Bumiayu Polres Brebes Polda Jateng lakukan patroli sambangi pedagang kios di sepanjang  Jalan Diponegoro  Bumiayu. Dalam Kegiatan Patroli dilakukan sosialisasi pendisiplinan warga selalu taat dan patuh terhadap protokoler kesehatan menuju Normal Baru ( New Normal ) dan terhindar dari penularan wabah virus Covid – 19, Minggu(21/6/2020).

Petugas Piket SPK Aiptu Tri Wantoro dan Bripka Agus P lakukan patrol sambaing dengan berjalan kaki menyusuri  Trotoar menghimbau kepada pedagang dan masyarakat untuk patuh dan taat protokol Kesehatan dalam menjalankan aktifitas. “Kami lakukan pembinaan tentang kedisiplinan dan kepatuhan terhadap protokoler kesehatan menuju Normal Baru ( New Normal ) diantaranya pengecekan suhu tubuh, mencuci tangan dengan sabun dan penggunaan masker, dan mengatur jarak sesuai aturan Pemerintah,” ujar Aiptu Triwantoro.

Kapolres Brebes AKBP Gatot Yulianto melalui Kapolsek Bumiayu AKP Heri Riyanto meminta kepada seluruh bhabinkamtibmas jajaran Polsek Bumiayu agar segera mensosialisasikan pemberlakuan New Normal, dan berharap para bhabinkamtibmas mampu menyentuh masyarakat sampai level terbawah untuk melakukan sosialisasi protokol masyarakat produktif dan aman COVID-19.

“Yang perlu kita sosialisasikan kepada masyarakat adalah terkait keharusan memakai masker, menjaga jarak, dan menghindarkan orang dari kerumunan dan dari berdesak-desakan serta penerapan pola hidup sehat seperti cuci tangan dan sanitasi yang bagus,” ungkap Kapolsek.(Hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *