Ops Yustisi di Pasar Tradisional Banjarharjo, Personel Polsek Banjarharjo Masih Temukan Pelanggar Protkes

Polresbrebesnews.com, Personil Polsek Banjarharjo Polres Brebes Polda Jateng melaksanakan Ops Yustisi bersama Personil Gabungandari TNI dan Satpol PP di pasar Tradisional Banjarharjo Kecamatan Banjarharjo Brebes, Selasa (22/12/2020)
Kapolsek Banjarharjo Iptu Teguh Iswanto mengatakan tingkat kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menaati prokes dan menerapkan 3 M masih dinilai kurang untuk itu pelaksaanan ops Yustisi masih selalu dilaksanakan agar masyarakat patuh dan disiplin serta nantinya penyebaran Virus covid-19 bisa terputus.
“operasi yustisi dengan sasaran pembeli dan penjual di pasar Tradisional Banjarharjo, Meski operasi yustisi terus digelar namun setiap hari masih saja ditemukan masyarakat yang tidak taat prokes saat keluar rumah nantinya akan diberi teguran,” Imbuhnya.
Kapolsek menambahkan bahwa Jumlah positif covid terus bertambah namun sepertinya masyarakat masih kurang kesadaran menjaga diri dan orang-orang di sekitar.
Dirinya menyayangkan masih banyak masyarakat yang tidak menyadari pentingnya menggunakan masker. Tercatat masih ada sekitar 10 orang ditemui tidak menggunakan masker saat keluar rumah.
Lebih lanjut, Iptu Teguh berharap masyarakat bisa mematuhi prokes bukan hanya saat dilakukan operasi yustisi namun juga dalam aktivitas sehari-hari.
“Kami berharap masyarakat terus meningkatkan kesadaran tentang pentingnya masker, bukan hanya untuk diri sendiri tapi juga orang-orang sekitar termasuk keluarga kita,” pungkasnya.(HMS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *