Polres Brebes Siap Terjunkan Personel Amankan Ibadah Paskah

Polresbrebesnews.com – Polres Brebes akan menerjunkan personel untuk mengamankan rangkaian ibadah dalam rangka Paskah di wilayah Kabupaten Brebes. Hal tersebut disampaikan oleh Kapolres Brebes AKBP Gatot Yulianto saat rapat koordinasi bersama unsur terkait di kantor Setda Kab. Brebes, Rabu (31/3/2021).

Dijelaskan Kapolres bahwa pengamanan dilakukan pada gereja dengan dibagi sesuai ring pengamanan sebanyak 3 ring. Ring 1 untuk pers uniform TNI Polri. Ring 2 pers TNI Polri dan ring 3 untuk pers yang mengawaki turjawali dan Kamseltibcar lantas.

Kapolres juga mengingatkan dalam masa pendemi Covid-19 maka harus tetap memperhatikan protokol kesehatan, perlu adanya sterilisasi tempat ibadah baik pra dan pasca kegiatan.

 “Pengamanan dilakukan di setiap gereja dan rumah ibadah umat Kristiani yang ada di wilayah Kabupaten Brebes dengan tetap meperhatikan Protokol kesehatan dalam setiap kegiatan,” jelasnya.

Disampaikan bahwa dalam pengamanan, personel kepolisian akan dibantu personel lain dari TNI, Satpol-PP dan Dinas Perhubungan. Termasuk perkuatan pengamanan lainnya seperti dari Banser maupun Kokam.

Kapolres menambahkan dengan upaya yang sudah dilakukan harapannya rangkaian kegiatan ibadah dalam rangka paskah di wilayah Kabupaten Brebes bisa berjalan aman dan lancar. Selain itu, mengantisipasi terjadinya teror di lokasi yang menyelenggarakan kegiatan ibadah.

Sementara itu Kepala Kemenag Brebes H. Fajarin menyampaikan terkait perayaan Paskah harus dukung bersama, saling bekerja sama dan bertoleransi kegiatan keagamaan. “Dalam perayaan Paskah Tahun 2021 akan dilaksanakan kegiatan pengamanan dengan TNI Polri secara bersinergi dengan Pemkab Brebes dan komunitas terkait,” ujarnya.(Hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *