Polres Brebes Galar Patroli Untuk Antisipasi Gangguan Kamtibmas di Akhir Pekan

Polresbrebes.com – Kepolisian Resor Brebes Polda Jateng menggelar patroli cipta kondisif untuk memberikan rasa aman di beberap titik di wilayah kabupaten Brebes, Sabtu (10/10).

Kegiatan ini Dipimpin oleh Kabag Ops Polres Brebes Kompol raharja, SH dengan menggunakan KBM Roda dua dan kendaraan backbone.

Dimuali dari Halaman Mapolres Brebes kegiatan ini dilanjutkan dengan patroli di Brebes Exitol Timur, Kawasan Islamic hingga ke Obyek wisat di kabupaten Brebes.

Selain memberikan pesan kamtibmas, kegiatan patroli ini juga memberikan himbauan protokol kesehatan kepada masyarakat yang melakukan aktifitas.

Sementara itu Kapolres Brebes AKBP Gatot Yulianto melalui Kabag Ops Polres Brebes Kompol Raharja mengatakan bahwa kegiatan ini dalam rangka menjaga kondusifitas wilayah di kabupaten Brebes.

“Sekitar 33 personil siaga bersama dengan perwira masing – masing satfung Opsnal melakukan patroli di sejumlah titik kota kabupaten Brebes,”pungkasnya.

Pelaksanaan patroli ini selaian dalam rangka kondusifitas pasca demo RUU Cipta Kerja Kemarin, kegiatan ini juga memberikan sosiaslisasi ke masyarakat terkait penerapan protokol kesehatan.

“Dengan sosiali ini kami berharap angka keiankan Covid -19 di Brebes dapat menurun,”pungkasnya.

Selian mewajibka pengguna jalan untuk menggunakan masker, Kabag Juga menambahkan agar masyarakat tetap menerpkan budaya yang baik dengan 3 M, memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan manjaga jarak dengan orang lain minimal 1 Meter . (hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *