Polresbrebesnews.com – Guna menjaga kondisi kesehatan personel Polisi yang tergabung dalam Operasi Ketupat Candi 2020, Satgas Banops Dokkes Polres Brebes terus melakukan pemeriksaan dan pemantauan kesehatan secara rutin ke pos-pos Pam Ops Ketupat 2020.
Kapolres Brebes AKBP Gatot Yulianto melalui Kabag Ops Kompol Raharja menjelaskan pemeriksaan kesehatan terhadap personel Polri yang bertugas di pos Pam dalam Operasi Ketupat Candi 2020 rutin dilakukan Satgas Banops Polres Brebes.
“Sasaran dan tujuan dari pemeriksaan rutin ini dilakukan oleh Satgas Banops Dokkes agar setiap anggota Polri yang bertugas di lapangan atau yang berkontak langsung dengan masyakarat, kesehatannya dapat tetap terjaga, utamanya terhindar dari penyebaran Covid-19, sehingga personel yang bertugas bisa maksimal dalam melaksanakan tugasnya menjadi pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat selama Ops Ketupat Candi 2020 ini berjalan,” ucapnya.
Raharja juga menjelaskan langkah-langkah pemeriksaan atau pengecekan kesehatan personel di pos-pos pengamanan dengan cara memeriksa suhu tubuh, memeriksa tensi/tekanan darah, hingga pemberian vitamin untuk menjaga kondisi tubuh.
Selain itu, Satgas Banops Dokkes Polres Brebes juga memberikan masukan kepada Personel yang berjaga tentang tata cara penanganan jika di lapangan ditemukan ada indikasi masyarakat atau laporan masyarakat terkait warga yang terkena/terpapar virus corona.
“Penyampaian tentang tata cara penanganan kepada masyarakat yang terpapar virus corona tersebut dipandang sangat penting, karena Polri adalah pelindung, pengayom, serta pelayan masyarakat. Hal ini juga dianggap perlu diketahui agar personel yang bertugas tidak terkena Covid-19,” tambahnya.