Polresbrebesnews.com – Kapolres Brebes AKBP Gatot Yulianto yang di dampingi Wakapolres Brebes Kompol Suryo Wibowo blusukan bagikan sembako di Dukuh Longkrang Kecamatan Banjarharjo, sabtu (04/07/2020).
Sebanyak 50 kantong yang berisi sembako, baik minyak dan beras di bagikan ke rumah warga yang kurang mampu.
Kegiatan ini dilakukan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan menggunakan masker untuk melindungi kita dan orang lain.
Sementara itu Kapolres Brebes AKBP Gatot Yulianto, SIK., MHP mengatakan bahwa di tengah pandemic Covid -19 Polres Brebes ingin berbagi dengan masyarakat yang membutuhkan.
“Pembagian kita lakukan secara blusukan agar kita dapat bertemu langsung dengan masyarakat yang membutuhkan dan tepat sasaran tetapi kita tetap menjaga protocol kesehetan,”pungkas Kapolres Brebes.
Dirinya juga menambahkan bahwa selain kita melakukan kegiatan diDukuh Longkang Desa banjarharjo Kecamatan Banjarharjo kita juga sudah memerintahkan kepada jajaran di 17 Polsek untuk ikut membantu masyarakat di tengah pandemic covid -19.
“Kita salurkan lewat bhabinkamtibmas dengan sambang di rumah warga binaanya, hal itu agar bantuan tepat sasaran kepada masyarakat,”pungkas Kapolres Brebes.
Untuk bantuan yang kita salurkan 10 ton lebih di distribusikan ke Polsek – Polsek melalui Bhabinkamtibmas semoga dapat memberikan manfaat untuk masyarakat. (hms)