Brebes – Dalam rangka Polri hadir di tengah masyarakat dalam Pengamanan penyaluran BLT Dana desa kepada masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Banjarharjo Polres Brebes Polda Jateng Bripka Sutrisno
Bersama Babinsa Serda Yudi lakukan monitoring dan pengamanan kegiatan tersebt di di Balai Desa Dukuhjeruk Kec. Banjarharjo Kab.Brebes, Senin (27/3/2023).
Bhabinkamtibmas bersama Babinsa melaksanakan pengamanan penyaluran bantuan langsung tunai (BLT) Dana Desa Tahap l periode bulan Januari, Februari dan Maret tahun 2023.
Warga KPM ( keluarga penerima manfaat ) yang menerima bantuan sebanyak 35 KPM. warga yang menerima bantuan sangat terbantu dengan adanya bantuan pemerintah sebagai dampak dari wabah covid 19.
Bhabinkamtibmas bersinergi dengan Babinsa Koramil memastikan bahwa distribusi BLT tepat sasaran dan tidak ada pungutan dan tentunya juga menjamin bahwa pelaksanaan penyaluran dana BLT berlangsung aman dan kondusif. “Kami melaksanakan pengamanan dalam rangka menjaga situasi kamtibmas sekaligus kegiatan sambaing kepada masyarakat,” ujar Bripka Sutrisno.
Sementara itu Kapolsek Banjarharjo AKP Prapto membenarkan kegiatan tersebut. Ia menjelaskan bahwa Polsek Banjarharjo telah mengerahkan para bhabinkamtibmas untuk mengawasi dan mengamankan kegiatan penyaluran bantuan langsung tunai di desa binaannya.
“Pelaksanaan penyaluran BLT di wilayah menjadi kerawanan dan membutuhkan kehadiran Polri bersinergi dengan pihak terkait,” jelasnya.