Polresbrebesnews.com – Anggota Polsek Brebes Polres Brebes Polda Jateng mengingatkan warga yang mengantri kegiatan vaksinasi di kawasan Islamic Center Brebes untuk tetap patuhi protokol kesehatan, Senin (13/9).
Antusias yang sangat tinggi pada pelaksanaan vaksinasi massal membuat pihak Kepolisian Resor Brebes lebih intens memberikan himbauan dan ajakan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan saat melakukan vaksin dilokasi vaksin yang telah ditetapkan.
Kapolsek Brebes AKP Wagito bersama anggota, yang sejak pagi melakukan pengamanan dan terus menghimbau serta mengatur warga yang datang di lokasi vaksin untuk tetap menjaga jarak, menggunakan masker, tidak berkerumun, serta mencuci tangan sebelum masuk ke dalam ruang vaksinasi.
Kapolsek mengatakan antusias warga yang ingin melakukan vaksin masih tinggi sehingga petugas (Polisi) harus lebih ekstra mengawasi dan mengingatkan warga untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.
“Masih ramai yang datang untuk vaksin, jadi kita harus mengingatkan warga yang datang agar tetap tetap mematuhi protokol kesehatan seperti menggunakan masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan,” ujar Kapolsek.
Sementara itu Waka Polres Brebes Kompol Eko Yulianto saat memberikan arahan sebelum pelaksanaan pengamanan kegiatan vaksin menjelaskan anggota dilapangan selain mengamankan kegiatan vaksinasi juga melakukan pengawasan untuk protokol kesehatannya. “jangan sampain pelaksanaan kegiatan menimbulkan kerumunan dan tidak tertib, petugas harus berkoordinasi dengan penyelenggara agar berjalan lancer dan aman,” imbuh Wakapolres.(Hms)