Brebes – Semangat bulan bulan suci Ramadhan 1446 H, Kapolres Brebes AKBP Achmad Oka Mahendra bersama jajarannya menggelar aksi berbagi takjil kepada pengendara yang melintas, di depan Mapolres Brebes jalan Jenderal Sudirman 189 Brebes pada Senin (10/3/2025) sore.
Kegiatan yang berlangsung mulqi pukul 16.30 Wib ini merupakan salah satu program kepedulian sosial Polres Brebes selama bulan Ramadhan untuk membantu masyarakat yang masih dalam perjalanan saat waktu berbuka puasa tiba.
Dengan penuh kehangatan, Kapolres beserta anggota turun langsung ke jalan, menyapa para pengguna jalan, baik pengendara roda dua maupun roda empat maupun masyarakat yang tengah beraktifitas disekitar lokasi dan membagikan paket takjil secara gratis.

Sedikitnya 100 paket takjil diberikan kepada pengguna jalan dan masyarakat dalam kegiatan tersebut.
Tak hanya membagikan takjil, jajaran kepolisian juga memanfaatkan momen ini untuk memberikan imbauan kepada masyarakat agar selalu berhati-hati dalam berkendara serta tetap menjaga keselamatan dalam berlalulintas.
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Polres Brebes terhadap masyarakat yang masih dalam perjalanan saat waktu berbuka tiba.
Para pengendara sepeda motor, pengemudi mobil, dan warga sekitar tampak antusias menerima takjil yang dibagikan oleh Kapolres Brebes bersama jajarannya. Dan mendapat respon positif dari masyarakat yang merasa terbantu dengan adanya pembagian makanan untuk berbuka puasa.
Sementara itu, dalam keterangan yang disampaikan oleh Ps Kasi Humas Polres Brebes Iptu Indra Prasetyo, pada Selasa (11/3/2025) mengatakan bahwa berbagi takjil yang dilaksanakan secara rutin oleh Polres Brebes selama bulan Ramadhan ini bertujuan untuk membantu warga yang belum sempat berbuka di rumah serta mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat.
“Dibulan Ramadhan ini, kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, terutama bagi masyarakat dan pengguna jalan saat waktu berbuka puasa. Semoga ini menjadi berkah bagi kita semua dan bisa bermanfaat untuk warga,” terangnya. (Hms/SR).