Satgas Walpri Polres Brebes Gelar Pelatihan Kemampuan. Ini Tujuanya

Brebes – Tingkatkan kemampuan personel yang tergabung dalam satuan tugas (Satgas) pengawalan pribadi (Walpri) Operasi Mantap Praja Candi 2024, sebanyak 30 anggota Polri Polres Brebes kembali menggelar pelatihan dalam rangka meningkatkan wawasan dan keterampilan personil Walpri.

Personel tersebut merupakan anggota yang telah ditunjuk dan disiapkan sebagai Walpri bagi Paslon Bupati dan Wakil Bupati, Komisioner KPUD dan Bawaslu Kabupaten Brebes pada Pilkada Serentak Tahun 2024.

Kegiatan yang digelar di kawasan Islamic Centre Brebes ini dipimpin oleh Kabag Ops Kompol Suraedi bersama Kabagren AKP Mulyono yang sekaligus bertindak sebagai instruktur, Kamis (19/9/2024).

Dalam latihan tersebut diperagakan sistem dan cara bertindak dalam pengamanan dan pengawalan VIP. Para personel Walpri bergerak, mengikuti atau mendampingi langsung untuk melindungi, mengamankan dan menyelamatkan calon Bupati/wakil Bupati sebagai tirai hidup serta melakukan tindakan penyelamatan (escape) apabila terjadi ancaman dan gangguan terhadap obyek pengamanan.

Kapolres Brebes AKBP Achmad Oka Mahendra melalui Kabag Ops menegaskan pentingnya kesiapsiagaan dan profesionalitas anggota dalam mengawal pasangan calon bupati dan wakil bupati dalam menghadapi tantangan pengamanan di lapangan.

“Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan setiap anggota Walpri memiliki kemampuan dan kesiapan dalam melaksanakan tugas pengamanan dengan standar tertinggi dan sesuai SOP,” kata Suraedi.

Disebutkan Suraedi, pengawalan khusus kepada pasangan calon dilakukan setelah adanya penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Brebes dari KPU Kabupaten Brebes.

Selain pengamanan Paslon, Kabag Ops menambahkan Walpri juga akan melaksanakan pengamanan kepada Komisioner KPUD dan Bawaslu Kabupaten Brebes.

“Personil Walpri mempunyai tanggung jawab besar yang memerlukan keahlian khusus serta pemahaman terhadap prosedur keamanan yang tepat saat dilapangan,” tutupnya.

Satgas Walpri sendiri sebelumnya telah mengikuti pelatihan secara khusus yang dilaksanakan di tingkat Polda Jawa Tengah. Dalam pelatihan mereka dibekali dengan kemampuan beladiri, menembak serta pengetahuan dan wawasan khusus tentang pengamanan dan pengawalan pribadi kepada para pasangan calon yang akan bersaing dalam ajang Pilkada serentak 2024. (Hms).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *