Brebes – KSPK 1 Polsek Kersana Polres Brebes Aiptu Helmi melaksanakan kegiatan patroli sambang ke sejumlah pemukiman warga, di desa Kersana kecamatan Kersana Kabupaten Brebes, Senin Malam (11/06/2024).
Kegiatan ini merupakan Langkah kepolisian dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat untuk situasi yang aman dan kondusif.
Dialogis Bersama warga di poskamling, Aiptu Helmi menyampaikan pesan pesan kamtibmas untuk masyarkat ikut menjaga wilayah di lingkunganya.
“Terimkasih bapak, ikut bersama kepolisian dalam menjaga kamtibmas dengan adanya pos kamling seperti didesa pende ini,”ujarnya.
Apabila ada kejadian, segera hubungi kami agar cepat di tangani.
Ditempat terpisah, Kapolsek Kersana Iptu Teguh Adi Winarko, S.H., mengatakan bahwa kegiatan patroli ini untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat.
“Patroli kita arahkan untuk sambangi pemukiman, antisipasi baik gangguan kamtibmas kejahatan curas dan curat,”Kata Kapolsek.
Harapanya, Kapolsek ingin wilayahnya tetap aman dan kondusif dengan kegiatan patroli seperti ini dan masyarakat menjadi aman dan nyaman. (hms)