Sambang Desa Bhabinkamtibmas Polsek Kersana Ajak Perangkat Desa Jaga Kamtibmas

Brebes – Kegiatan Sambang Desa atau Kunjungan ke warga Binaan merupakan tugas rutin dari seorang Bhabinkamtibmas dan Kegiatan tersebut sebagai upaya preventif/ pencegahan terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah yang menjadi tanggung jawab dari seorang Bhabinkamtibmas.

Seperti yang terlihat dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Kersana Polres Brebes Polda Jateng Bripka Putra April melakukan sambang atau kunjungan terhadap Suntoro Sekdes Desa Kubangpari Kec. Kersana Kab.Brebes. Senin, (09/01/2023).

Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Bripka Putra April menyampaikan maksud dan tujuan untuk menjaga kamtibmas agar tetap aman dan kondusif serta sebagai sarana dalam menyampaikan pesan-pesan dan himbauan kamtibmas kepada warga masyarakat didesa binaan.

“Dalam kesempatan tersebut kami perangkat Desa Kubangpari agar bersama-sama menjaga kamtibmasdengan menjalin komunikasi yang aktif dalam koordinasi menjaga situasi kamytibmas,” Ucap Bripka Putra April.

Sementara itu Kapolsek Kersana AKP saat dikonfirmasi ditempat terpisah mengatakan bahwa ” melalui personil Bhabinkamtibmas, pihaknya gencar melaksanakan Sambang atau kunjungan kepada warga didesa binaan dengan tujuan memberikan himbauan dan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat dengan harapan dapat mencegah gangguan kamtibmas serta mengajak kepada masyarakat untuk bersama-sama memelihara kamtibmas. “Sambang dan dialogis yang dilakukan ini sangat bermanfaat, karena disamping kita silaturahmi dan selalu mendekatkan diri dengan masyarakat di Desa,” ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *