Brebes – Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) kembali membuka penerimaan pendaftaran untuk menjadi anggota Polri. Pengumuman Penerimaan tersebut untuk siswa Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) tahun 2024.
Pendaftaran sudah dibuka dan bisa dilakukan melalui online sejak 8 Januari sampai dengan 16 Januari 2024 dengan membuka situs penerimaan.polri.go.id.
SIPSS sendiri adalah salah satu rekrutmen penerimaan Polri yang khusus untuk sarjana, magister, hingga doktor.
Kapolres Brebes AKBP Guntur Muhammad Tariq melalui Kabag SDM AKP Muawan Subagio mengatakan pihaknya akan mensosialisasikan pengumuman tersebut kepada masyarakat khususnya di Kabupaten Brebes bagi yang berminat dan memenuhi syarat untuk nantinya bisa menjadi anggota Polri dengan kelulusan berpangkat Perwira Pertama (IPDA).
Sosialisasi tersebut salah satunya melalui unggahan Media Sosial Polres Brebes, yakni humasresbrebes
“Pendaftaran SIPSS 2024 ini dibuka hingga 16 Januari 2024 mendatang. Bagi sarjana (S1), magister (S2) hingga doktor spesialis yang ingin menjadi bagian dari Polri, harap mempersiapkan pendaftarannya,” terang Kabag SDM, Rabu (10/1/2024).
Kabag SDM juga mengungkapkan jika ada warga Brebes yang berminat, Informasi lebih lanjut mengenai penerimaan Polri SIPSS 2024 bisa dilihat di laman https://penerimaan.polri.go.id/. dan bagi yang membutuhkan informasi bisa datang langsung ke Bag SDM Polres Brebes.
“Jika ada yang membutuhkan informasi secara langsung silahkan datang ke Bag SDM Polres Brebes yang berada di lantai 2 Mapolres Brebes,” terangnya. (Hms)