Brebes – Untuk mencegah aksi kejahatan jalanan yang marak terjadi di wilayah Kabupaten Brebes, Polsek Wanasari gencar Lakukan patrol malam hari, Kamis (27/07).
Dalam kegiatan patrol ini dipimpin langsung Oleh KSPKT Polsek Wanasari AIptu Sumarso bersama dengan Anggotanya.
Patrol sendiri menyasar mulai dari pemukiman warga hingga tempat tongkrongan yang menjadi area anak muda untuk berkumpul serta di kawasan jalingkut.
Dijelaskan Kapolsek Wanasari Iptu Tryiyono mengatakan bahwa kegiatan patrol ini rutin dilakukan secara rutin tiap hari dalam rangka menjaga keamanan kondusifitas wilayah di kecamatan Wanasari khususnya.
“Kita juga akan berkoordinasi dengan TIM ”Kalong” yang sudah di launching oleh Kapolres apabila menjupai kejadian aksi kejahatan jalanan agar dalam penangananya cepat,”terangnya.
Menurut Triyono, Polsek wanasari sudah melakukan upaya preventif juga dengan menggandeng tokoh masyarakat di wilayahnya untuk ikut dalam menjaga kondusifitas di wilayahnya. Mulai dari Tokoh masyarakat hingga Tokoh Agam Setempat untuk selalu melaporkan apbila ada kejahatan maupun gangguan kamtibmas.
“Dihrapkan dengan patrol rutin, kejahatan dapat menurunkan angka kejahatan di wilayah kecamatan wanasari,”pungkasnya. (hms)