Polresbrebes.com – Kapolres Brebes AKBP Gatot Yulianto pimpin serah terima jabatan (sertijab) Kabag Ops, Kabag Sumda Kapolsek Songgom dan Kapolsek bulakamba serta mutasi perwira di jajaran Polres Brebes.
Dengan menerapkan protokol kesehatan sertijab berlangsung di halaman Mapolres Brebes, Kamis(21/01/2021).
Jabatan Kabag Ops Polres Brebes dari Kompol Raharja diserah terimakan kepada AKP Muhamad Yogi Prawira, Kabag Sumda dari Kompol Supriyanto ke Kompol Sugianto serta Kapolsek Jatibarang dari AKP Radiyanti kepada AKP Sunarto dan Kapolsek Bulakamba yang sebelumnya di jabat oleh AKP Widiaspo digantikan AKP Pardi.
Sementara itu, jabatan kapolsek Songgom yang sebelumnya dijabat oleh AKP Sunarto digantikan oleh Iptu Sarjono dan AKP Radiyanti akan menjabat sebagai kasubbag hukum serta AKP Widispo akan mengisi jabatan sebagai Kasubbag Bin Ops Bag Ops Polres Brebes.
Dalam sertijab tersebut, Kapolres mengatakan, sertijab/Serah terima Jabatan PJU Polres Brebes yang bertujuan untuk menjaga dinamika operasional dan penyegaran manajerial organisasi dalam melaksanakan misi untuk mencapai visi yang telah ditetapkan.
“Saya atas nama pribadi dan pimpinan Polres Brebes beserta seluruh staf dan bhayangkari mengucapkan terimakasih, selamat bertugas dan penghargaan setinggi – tingginya kepada pejabat lama yang selama ini telah memberikan pengabdian dan loyalitas di lingkungan wilayah polres brebes. Kepada para pejabat baru segera sesuaikan diri dengan jabatan dan lingkungan tugasnya, identifikasi critical point wilayah, ciptakanlah terobosan-terobosan kreatif dalam mendukung tugas dan pekerjaan, serta siagaan kesatuan, personil dan tingkatkan kesiap operasional,” ujar Kapolres.
Ia berharap kepada pejabat yang baru menerima tanggung jawab tugas dan jabatan segera menyesuaikan diri, kenali pelajari lingkungan kerja sesuai jabatan baru.(hms)