Polresbrebesnews.com Kegiatan Vaksinasi Massal terus dilakukan oleh Polres Brebes bersinergi denganinstansi terkait seperti Kodim dan Dinas Kesehatan kab. Brebes untuk mempercepat kekebalan komunal bagi masyarakat Kabupaten Brebes.
Gerai Vaksin Presisi digelar di Islamic center ini mulai dari 07.00 WIB, sejumlah personil di tugaskan di beberapa titik agar tidak terjadi kerumunan.
Kapolres Brebes AKBP Faisal Febrianto melalui Kabag Ops Kompol Desi Mulyadi mengatakan, kegiatan vaksinasi massal sudah berlangsung sejak kemarin dan rencananya sampai dengan hari sabtu dengan target 1500 dosis tiap harinya khusus untuk vaksin Sinovac..
“Masyarakat yang akan melakukan vaksinasi ikuti petunjuk petugas dilapangan jangan berkerumun, apa yang sudah diarahkan petugas untuk diikuti agar berjalan tertib dan lancar,” ujarnya.
Sementara itu Kasi Dokes Marfuah menghimbau kepada masyarakat yang akan melakukan vaksin untuk menjaga kodisi kesehatan tetap Protokol Kesehatan walapun sudah di vaksin. “Masyarakat yang akan melakukan vaksin untuk tetap dijaga kesehatan, sarapan dulu sebelum melakukan vaksin dan disiplin menjalankan protokol kesehatan,” ujarnya.
Fanny (19) salah satu peserta dari Losari mengukapkan pihaknya sangat senang telah mengikuti vaksinasi ya g diselenggarakan Polres Brebes di Islamic Center. “pelayanan Cepat dan Syaratnya mudah hanya KTP dengan melampirkan Nomor HP, harapanya masyarakat brebes yang belum divaksin untuk ikuti vaksinasi massal karena besok hari sabtu masih ada,” ujar Fanny. (Hum)
Mohon maaf klo vaksin jenis moderna ada g y