Polresbrebesnews.com – Dalam rangka mendukung PPKM Mikro guna menekan penyebaran dan mengurangi angka Covid-19 di Wilayah Brebes Personil Gabungan Polres Brebes melaksanakan patroli sekaligus Operasi Yustisi dilanjutkan pembagian masker. Minggu (14/03).
Giat Patroli dan Operasi yang dipimpin Iptu Budi Supartoyo.berhenti pusat keramaian yaitu di kawasan Alun-Alun Brebes. Dengan melakukan himbauan kepada masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan dan melaksanakan 5M (Mencuci tangan, Memakai masker, Menjaga jarak, Menghindari kerumunan dan Mengurangi mobilitas).
“Petugas gabungan kali ini telah melakukan Operasi yustisi sekaligus melakukan himbauan kepada Masyarakat di seputar kawasan Alun-Alun Brebes untuk tetap mematuhi Prokes Covid-19,” ungkap Iptu Budi Supartoyo.
Iptu Budi berharap masyarakat tetap mematuhi protokol pencegahan Covid-19 dengan menerapkan 5M Menggunakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun, Menjauhi kerumunan, Mengurangi mobilitas.
“Kegiatan kali ini operasi yustisi prokes Covid-19, pihaknya menindak warga yang tidak mematuhi protokol salah satunya tidak memakai masker berupa teguran tertulis selanjutnya diberikan masker untuk langsung dipakai,” imbuhnya. (Hms)