Brebes – Polres Brebes Polda Jawa Tengah kembali mendapat kunjungan dari anak anak usia dini.
Melalui program Polisi Sahabat Anak (Polsanak) sedikitnya 40 anak dari TK Pesantunan Islam 01 Kecamatan Wanasari melakukan pembelajaran sambil bermain dengan berkunjung di Polres Brebes, Rabu (25/9/2024).
Kedatangan meraka yang didampingi oleh sejumlah guru disambut dengan ramah oleh anggota Polres Brebes bertempat dihalaman Mapolres Brebes.
Kapolres Brebes AKBP Achmad Oka Mahendra melalui Kasat Binmas AKP Puji Haryati mengungkapkan bahwa kegiatan ini rutin dilaksanakan oleh jajaran Polres Brebes yang merupakan bagian dari upaya Polres Brebes dalam mengedukasi masyarakat, khususnya anak-anak, tentang pengenalan hukum salah satunya pentingnya keselamatan dan ketertiban berlalu lintas.
Dengan pendekatan yang ramah anak, diharapkan pesan keselamatan dapat tertanam sejak dini melalui kegiatan tersebut.
“Kami ingin mengenalkan anak-anak sejak dini tentang pentingnya tertib berlalu lintas,” kata Puji Haryati, Kamis (26/9).
Selain belajar dengan pengenalan rambu lalulintas, setiap anak TK yang berkunjung di Polres Brebes juga diajak bermain dan berkeliling Polres untuk melihat dan mengenal secara langsung tugas masing-masing fungsi Kepolisian serta diperbolehkan naik kendaran dinas Kepolisian
“Tak hanya belajar, para anak TK ini juga diajak bersenang-senang. Mereka dikenalkan dengan lingkungan Polres Brebes dan mencoba naik kendaraan dinas,” terangnya.
Lanjut Puji, kegiatan Polsanak tersebut rutin dilakukan oleh jajaran Polres Brebes. Selain menrima kunjungan dikantor, pihaknya juga menyambangi sekolah – sekolah.
“Kegiatan ini untuk memperkenalkan profesi polisi dan pengenalan hukum untuk menanamkan kedisiplinan pada anak usia dini serta pengenalan terhadap salah satu profesi, melalui program Polisi Sahabat Anak,” pungkasnya. (Hms)