Brebes – Sebagai bentuk kepedulian dan perhatian serta dukungan dalam penanganan terhadap masalah stunting, Satbinmas Polres Brebes memberikan bantuan kepada desa sejumlah telur untuk membantu penurunan angka stunting, Selasa (05/09).
Sebanyak 1.370 butir telur disalurkan Satbinmas ke 3 desa di Kecamatan Bulakamba dan wanasari mulai dari Desa Banjaratma, Desa Desa Siasem dan juga desa Kluwut.
Seperti yang kita ketahui, Dimana Staunting sendiri merupakan kondisi kekurangan gizi kronis pada anak yang mempengaruhi tumbuh kembang dan kecerdasan. Kekurangan gizi terjadi sejak bayi dalam kandungan pada masa awal setelah bayi lahir. Akan tetapi, kondisi stunting baru nampak setelah bayi berusia 2 tahun.
Dijelaskan Kasat Binmas Polres Brebes AKP Agrimas melalui Kanit Bintibsos Aipda Bambang Sutrisno mengatakan kegiatan pemberian bantuan berupa telor ini dalam rangka mendukung pemerintah untuk menurunkan angka kekurang gizi pada anak di kabupaten Brebes.
Hal itu juga untuk mendukung program pemerintah Brebes melalui Surat edaran Bupati Brebes nomer 1052 terkait penanganan Staunting di kabupaten Brebes.
“Stunting ini adalah program nasional yang perlu kita sukseskan bersama baik oleh pemerintah pusat maupun daerah biar penurunan angka stunting di Indonesia bisa terwujud,”imbuhnya.
Lebih lanjut menambahkan, Selain untuk memberikan bantuan kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui permasalahan yang dialami keluarga yang anaknya terindikasi menderita stunting.(hms)