Brebes – Dengan didampingi oleh sejumlah guru, puluhan pelajar dari SMP Negeri 1 Jatibarang melakukan kegiatan luar kelas dengan mengunjungi Markas Polsek Jatibarang Polres Brebes, Rabu (16/11) kemarin.
Kegiatan kunjungan ini dalam rangka pengenalan lingkungan instansi kepolisian untuk menumbuhkan semangat dan kecintaan terhadap polisi.
Kedatangan puluhan siswa dan guru ini, diterima langsung Kapolsek Jatibarang AKP Sunarto didampingi para Kanit serta anggota Polsek Jatibarang lainnya.
Kapolsek menyambut baik apa yang dilakukan oleh pihak sekolah dari SMP 1 Jatibarang ini dan pihaknya berharap hal ini dapat dijadikan contoh bagi yang lainnya dengan menumbuh kembangkan kecintaan pada instansi Kepolisian serta memotivasi pelajar untuk bisa mengabdi pada Polri.
“Kami menyambut baik kegiatan ini, untuk mengenalkan dan mendekatkan anak-anak dengan Polisi sebagai sahabat anak,“ kata AKP Sunarto.
Dengan kunjungan ini, diharapkan anak-anak bisa mengetahui secara langsung apa saja tugas polisi, guna menarik minat mereka menjadi polisi suatu saat nanti.
Selain itu, dalam kunjungan ini turut dikenalkan beberapa ruang pelayanan seperti pelayanan SPKT, SKCK serta pemberian pembinaan wawasan dan penyuluhan singkat tentang bahaya kenakalan remaja.
“Saya ucapkan terima kasih pada guru pendamping dan para siswa siswi ini, banyak yang bercita – cita ingin menjadi seorang Polisi dan hal ini juga sebagai wujud bahwa polisi bukan untuk ditakuti karena tugas Polisi adalah untuk melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat,” pungkasnya. (Jtb/Hms)