Brebes – Sat Samapta Polres Brebes Polda Jawa Tengah menggelar patroli bersenjata laras panjang pada jam rawan, Sabtu, (06/11/2021) malam. Kegiatan dilakukan untuk mengantisipasi tindak kejahatan maupun gangguan kamtibmas.
Adapun sasaran patroli dilakukan di kawasan perkantoran perbankan, gerai-gerai ATM, pemukiman penduduk, serta tempat ibadah dan lokasi rawan kriminalitas.
Kasat Samapta AKP Suraedi menyatakan, pihaknya tidak mau underestimate dengan situasi yang ada, meskipun situasi relatif aman dan kondusif. Kegiatan patroli dan penjagaan tetap ditingkatkan.
“Selain pelaksanaa tugas patroli dan penjagaan terus ditingkatkan, kami juga tetap menghimbau kepada masyarakat untuk tetap patuhi protocol kesehatan,” ucap AKP Suraedi.
Mantan Kasubbag Humas ini menambahkan, selain antisipasi gangguan kamtibmas, petugas patroli juga membawa pesan kesehatan, agar para warga selalu menerapkan disiplin protokol kesehatan (prokes) saat beraktivitas.
“Jadi selain untuk antisipasi gangguan kamtibmas, patroli juga menyampaikan imbauan protokol kesehatan kepada warga,” tandasnya.
Suraedi menambahkan, menyikapi kasus Covid-19 yang sudah mulai melandai, dia berharap masyarakat tidak terlena dan tetap disiplin dalam prokes.
“Kami ajak warga agar tak bosan dalam menerapkan protokol kesehatan, karena Covid-19 ini masih ada,” pungkas Suraedi.